Untuk kesekian kalinya JSS (Jelajah Sejarah Soekaboemi) melakukan eksplorasi serta pengamatan di sebuah lokasi yang dinamai Taman Prabu Siliwangi, masyarakat mengenal lokasi ini dgn nama Cukang Lemah.
Di Lokasi tsb terdapat banyak keunggulan spt Goa Cikahuripan, Goa Cukang Lemah, dan goa2 lain yg didalamnya terdapat batuan alami serta aliran air yg jernih, lokasi tsb mempunyai potensi dibidang wisata alam, sejarah, dll.
Lokasi yg pernah dimuat dlm buku panduan wisata zmn kolonial sbg slh satu tempat tujuan wisata ini pd thn 1960 an pernah diresmikan dan dibuatkan prasastinya sbg Taman Prabu Siliwangi oleh Jenderal Ahmad Haris Nasution, namun prasasti tsb kini sdh hilang.
Menurut legenda turun temurun dilokasi ini merupakan lokasi peristirahatan tokoh2 masa kerajaan Sunda, msh penuturan keluarga kami dulu Msh terdapat beberapa arca batu dilokasi tersebut yg skr pun sdh hilang.
Mengeksplorasi serta meneliti lokasi ini seakan melengkapi kesejarahan Cibadak yang dulu merupakan salah satu daerah Kabuyutan pada masa Kerajaan Sunda..
* Yuda Prana, ST.
* KIM Jelajah Sejarah Soekaboemi
* JSS Explorer & Research
Tidak ada komentar:
Posting Komentar